Contoh CV Admin Support (Berpengalaman)

Untuk Anda yang sudah punya pengalaman kerja, tentu sudah pernah menulis curriculum vitae sewaktu masih pertama kali melamar pekerjaan (fresh graduate). Namun apabila masih butuh contoh CV untuk yang berpengalaman, disini tanpakoma akan berbagi contoh daftar riwayat hidup atau curriculum vitae Admin Support berpengalaman yang dapat Anda jadikan sebagai salah satu referensi ketika membuat CV untuk posisi ini.

Contoh Daftar Riwayat Hidup Admin Support (Berpengalaman)

Curriculum Vitae (CV) adalah sebuah dokumen yang menggambarkan data diri, pengalaman, keahlian, dan kemampuan seseorang. Ini juga mencakup riwayat pendidikan, pengalaman kerja, keahlian yang relevan, dan referensi. CV disusun untuk membantu dalam proses aplikasi pekerjaan. Tujuan dari membuat CV adalah untuk menampilkan data Anda yang paling luas dan terkini sehingga Anda dapat dilihat oleh perekrut dan memiliki peluang yang lebih baik untuk diterima. Informasi yang disertakan dalam CV harus lengkap dan terbaru.

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penulisan CV dan Contoh CV Admin Support

Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Penulisan CV

Selain surat lamaran kerja Admin Support berpengalaman, salah satu dokumen yang perlu Anda buat adalah curriculum vitae atau daftar riwayat hidup. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan atau pembuatan CV tersebut. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan atau pengisian curriculum vitae antara lain sebagai berikut.

Data Diri dan Informasi Kontak

Data diri adalah informasi pribadi yang mencakup beberapa jenis informasi seperti nama, jenis kelamin, tanggal lahir, alamat, jenis pekerjaan, pendidikan, dan lainnya. Data diri juga dapat digunakan untuk mengidentifikasi seseorang, memverifikasi identitas, dan mengirim informasi kepada orang lain. Data diri ini juga bisa menjadi alat untuk membuat laporan dan pengambilan keputusan.

Contoh Data Diri dan Informasi Kontak

  • Nama Lengkap
  • Tempat, Tanggal Lahir
  • Jenis Kelamin
  • Status
  • Kewarganegaraan
  • Alamat
  • No. HP/WA
  • Email

Deskripsi Diri/Tentang Saya/Profil

Deskripsi diri pada dasarnya adalah profil ringkas yang memberikan informasi tentang identitas dan kepribadian Anda. Perusahaan dapat lebih memahami Anda, tujuan Anda, kualifikasi Anda, dan pengalaman Anda dengan bantuan deskripsi diri. Karena bagian ini akan menggambarkan latar belakang, keterampilan, dan tujuan profesional Anda. Kesan pertama yang baik dibuat dengan deskripsi diri. Kandidat mendapat kesempatan untuk "menjual" diri Anda kepada perekrut melalui bagian deskripsi diri. Tapi berhati-hatilah untuk tidak menggambarkan diri Anda secara berlebihan.

Contoh Deksripsi Diri/Tentang Saya/Profil

Saya merupakan seorang lulusan dari prodi S1 Administrasi Perkantoran Universitas Bima Sakti. Memiliki pengalaman kerja di bidang administrasi dan manajemen yaitu sebagai Admin Support selama kurang lebih 2 tahun. Berbekal latar belakang pendidikan, kemampuan dan pengalaman yang saya miliki, saya bersedia untuk menyumbangkan waktu dan kompetensi yang saya miliki.

Riwayat Pendidikan

Riwayat pendidikan adalah sejarah pendidikan seseorang, umumnya dalam bentuk catatan yang mencerminkan jenjang pendidikan yang telah diselesaikan oleh seseorang. Catatan ini biasanya mencakup nama dan lokasi sekolah, tingkat pendidikan, dan tahun masuk dan keluar.

Contoh Riwayat Pendidikan

S1 Administrasi Perkantoran [2017-2020]

UNIVERSITAS BIMA SAKTI

Berhasil lulus tepat waktu dengan mendapatkan IPK akhir 3,45


Jurusan Administrasi [2015-2017]

SMKN 7 TANOS

Meraih nilai akhir rata-rata UN 8,95

Pengalaman Kerja/Pengalaman Organisasi

Pengalaman kerja dan rekomendasi dari pemberi kerja sebelumnya harus dicantumkan dalam CV. Kandidat pekerjaan yang sudah memiliki pengalaman kerja harus mencantumkan semua pengalaman ini. Sebutkan posisi yang Anda pegang, nama perusahaan, berapa tahun Anda bekerja di sana. Cantumkan juga pengalaman organisasi apabila Anda punya pengalaman organisasi.

Contoh Pengalaman Kerja

Admin Project [2020 - 2022]

PT LINTAS UTAMA Tbk.

Beberapa tugas dan tanggung jawab yang pernah dilakukan di posisi ini antara lain:

  • Memberi Support Manajemen Perusahaan
  • Mengecek Persediaan Logistik
  • Memetakan Sumber Pemasok   
  • Menjadwalkan Pertemuan Bisnis
  • Administrasi dan Surat Menyurat

--------------------------------------------------

Contoh Pengalaman Organisasi

Anggota HMJ S1 Administrasi [2020 - 2022]

UNIVERSITAS BIMA SAKTI

  • Memberikan ide dan saran untuk program kerja organisasi
  • Membantu setiap program kerja yang dilaksanakan

Kemampuan, Keterampilan Atau Skill

Dua kategori dapat dibuat dari kompetensi utama: Hard skill adalah kemampuan yang dipelajari melalui pendidikan atau kursus, seperti menulis, analisis data, bahasa asing, dan pengetahuan umum. Soft skill, yang meliputi komitmen, kemampuan kerja tim, kesadaran diri, dan komunikasi, dipelajari melalui pengalaman pribadi dan profesional.

Contoh Skill dan Keterampilan

  • Pengoperasian Komputer dan Internet
  • Microsoft Office (Word, Excel, PPT)
  • Manajemen Waktu dan Dokumen
  • Komunikasi
  • Bekerja Tim/Individu
  • Analisis, Teliti dan Detail

Contoh Curriculum Vitae (CV)/Daftar Riwayat Hidup Admin Support (Berpengalaman)

Berikut contoh ke-1 template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Admin Support yang punya pengalaman kerja (experience) atau yang sebelumnya telah bekerja di suatu tempat kerja.

contoh 1 daftar riwayat hidup Admin Support yang punya pengalaman kerja (experience)


Baca juga: Contoh CV Admin Support Lulusan SMA/SMK/Sederajat Fresh Graduate

Dibawah ini adalah contoh ke-2 template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Admin Support yang telah memiliki pengalaman kerja (experience).

contoh 2 daftar riwayat hidup Admin Support yang telah memiliki pengalaman kerja (experience)


Baca juga: Contoh CV Admin Support Lulusan Sarjana/Diploma Fresh Graduate

Berikut merupakan contoh ke-3 template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Admin Support yang telah mempunyai pengalaman kerja sebelumnya (experience).

contoh 3 daftar riwayat hidup Admin Support yang telah mempunyai pengalaman kerja sebelumnya (experience)


Baca Juga:
Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Admin Support Fresh Graduate Dalam Bahasa Indonesia
Contoh Surat Lamaran Kerja Admin Support Fresh Graduate Dalam Bahasa Inggris


Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh curriculum vitae (daftar riwayat hidup) seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan surat lamaran pekerjaan, dapat menghubungi kami melalui:

Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊


Akhir Kata

Demikianlah contoh Curriculum Vitae (CV) Admin Support berpengalaman yang baik dan benar. Untuk yang sudah berpengalaman kemungkinan sudah mengetahui beberapa website dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan seperti melalui situs resmi perusahaan atau situs kumpulan lowongan pekerjaan seperti glints dan website lainnya.

0 Response to "Contoh CV Admin Support (Berpengalaman)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel