Contoh Curriculum Vitae (CV) Desain Grafis (Fresh Graduate)

 Setelah mendapatkan informasi lowongan pekerjaan, maka tahap selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah menyusun Curriculum Vitae atau CV. Selain fotocopy KTP, fotocopy ijazah terakhir dan dokumen lainnya, salah satu berkas yang digunakan untuk mengajukan lamaran kerja adalah Curriculum Vitae (CV). 

Contoh Daftar Riwayat Hidup Desain Grafis (Fresh Graduate)

Curriculum Vitae (CV) atau daftar riwayat hidup ini merupakan rangkaian perjalanan hidup seseorang. Di mana CV berisi tentang riwayat hidup Anda secara detail. Didalamnya berisi data diri, riwayat pendidikan, riwayat kerja (bagi Anda yang memiliki pengalaman kerja), dan lain sebagainya.

Pengertian, Tugas dan Tanggung Jawab Desain Grafis

Desainer grafis ataupun graphic designer merupakan pekerjaan yang menghasilkan desain ilustrasi, tipografi, fotografi, ataupun grafis motion buat keperluan penerbitan media cetak serta elektronik. Seseorang dengan profesi graphic designer wajib sanggup menghasilkan konsep visual secara manual maupun dengan memakai aplikasi PC. 

Sebagai pemula, membuat sebuah rancangan grafis memang tidak mudah. Untuk itu, Anda perlu mempelajari desain grafis melalui kursus desain grafis online maupun pendidikan formal. Desainer grafis pula dituntut buat dapat mengomunikasikan ide-idenya supaya menginspirasi serta menginformasikan pesan melalui seni visual tercantum foto, tulisan, serta grafik.

Pada umumnya beberapa tugas dan tanggung jawab untuk Desain Grafis antara lain sebagai berikut:

  • Mendesain halaman web browser, logo, tanda buku, sampul majalah, laporan tahunan iklan, konten promosi, konten media sosial, hingga materi komunikasi lainnya
  • Membuat materi konten dengan tangan atau gadget khusus yang didukung dengan software untuk mendesain
  • Memadukan unsur seni, visual, dan bahasa dalam sebuah desain untuk menyampaikan pesan tertentu
  • Membuat desain yang komunikatif serta mudah dimengerti meskipun hanya dari visual oleh target audiens
  • Menyampaikan pesan secara unik dan kreatif
  • Berhubungan dengan klien untuk mendapatkan informasi dan pemahaman terkait materi konten
  • Membuat dan/atau menggabungkan ilustrasi, gambar, dan desain untuk mencerminkan tema dan nada komunikasi yang diinginkan
  • Memilih ukuran, gaya, dan jenis yang sesuai untuk teks dan gambar agar bisa dilihat atau dibaca dengan jelas
  • Membuat draft untuk ditinjau oleh klien dan membuat revisinya berdasarkan feedback yang diterima
  • Meninjau kesalahan produksi akhir dan memastikan bahwa hasil terakhir adalah yang sesuai dengan permintaan klien atau perusahaan

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penulisan CV dan Contoh CV Desain Grafis

Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Penulisan CV

Selain surat lamaran kerja Desain Grafis untuk fresh graduate (bahasa Indoensia), salah satu dokumen yang perlu Anda buat adalah curriculum vitae atau daftar riwayat hidup. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan atau pembuatan CV tersebut. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan atau pengisian curriculum vitae antara lain sebagai berikut.

Data Diri dan Informasi Kontak

Identitas diri adalah hal yang utama yang dituliskan dalam daftar riwayat hidup. Biasanya berisikan nama, tempat tanggal lahir, alamat, jenis kelamin, agama, kewarganegaraan, status pernikahan, email, dan nomor telepon. Untuk alamat email anda buatlah sesingkat mungkin dan jangan berlebihan. Karena dari format alamat email, Perusahaan sudah dapat menilai kualitas dari diri Anda.

Contoh Data Diri dan Informasi Kontak (Fresh Graduate)

  • Nama Lengkap
  • Tempat, Tanggal Lahir
  • Jenis Kelamin
  • Status
  • Kewarganegaraan
  • Alamat
  • No. HP/WA
  • Email

Deskripsi Diri/Tentang Saya/Profil

deskripsi diri menjadi salah satu hal yang harus Anda perhatikan. Deskripsi diri atau about me dalam CV merupakan ringkasan profil Anda yang menggambarkan pengalaman, pendidikan, keterampilan, hingga tujuan karir. Tidak panjang, hanya terdiri dari satu atau dua kalimat dalam satu paragraf saja.

Contoh Deksripsi Diri/Tentang Saya/Profil Desain grafis Lulusan Sarjana atau Diploma (Fresh Graduate)

Saya seorang fresh graduate lulusan S1 Teknik Informatika dari Universitas Bima Sakti. Saya merupakan pribadi yang suka membuat desain grafis ataupun editing grafis dan tertarik untuk berkarir di bidang industri jasa (periklanan, fotografi dan teknologi informasi).  Berbekal latar belakang pendidikan dan kemampuan, saya siap menyumbangkan waktu dan kompetensi yang saya miliki.

--------------------------------------------------

Contoh Deksripsi Diri/Tentang Saya/Profil Desain grafis Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Saya seorang lulusan baru merupakan pribadi yang menyukai perihal atau kegiatan yang berhubungan dengan seni dan desain. Saya mempunyai ketertarikan untuk bekerja di bidang desain dan industri kreatif. Berbekal latar belakang pendidikan dan kemampuan yang saya miliki, Saya siap menyumbangkan waktu dan kompetensi yang saya miliki.

Riwayat Pendidikan

Poin penting selanjutnya adalah cantumkan dua pendidikan terakhir apa saja yang telah Anda tempuh. Untuk pendidikan formal, dicantumkan dari sekolah menengah atas dan pendidikan formal terakhir yang ditempuh. Adapun untuk pendidikan informal, dicantumkan yang berhubungan dengan posisi pekerjaan yang sedang Anda tuju.

Contoh Riwayat Pendidikan Desain grafis Lulusan Sarjana atau Diploma (Fresh Graduate)

S1 Teknik Informatika [2017-2020]

UNIVERSITAS BIMA SAKTI 

Berhasil lulus tepat waktu dengan mendapatkan IPK akhir 3,45 dan berhasil mendapatkan presatsi seperti ...


IPS [2015-2017]

SMAN 7 TANOS

Meraih nilai akhir rata-rata UN 8,95 dan berhasil mendapatkan presatsi seperti ...

--------------------------------------------------

Contoh Riwayat Pendidikan Desain grafis Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Jurusan Desain Grafika [2017-2019]

SMKN 7 TANOS

Berhasil lulus tepat waktu dengan mendapatkan nilai akhir rata-rata UN 8,95


Kelas VII, VIII & IX [2015-2017]

SMPN 5 TANOS

Berhasil lulus tepat waktu dengan mendapatkan nilai akhir rata-rata UN 8,95

Pengalaman Kerja

Unsur penting ketiga adalah pengalaman pekerjaan, hal ini perlu dicantumkan oleh siapa saja yang hendak membuat daftar riwayat hidup. Pengalaman pekerjaan menjadi bagian penting juga, karena bisa menjadi bahan pertimbangan REKRUTER saat menemukan calon karyawan dengan pengalaman kerja yang linier. 

Apabila fresh graduate yang belum punya pengalaman kerja, pengalaman kerja ini bisa Anda ganti dengan pengalaman dalam berorganisasi, pengalaman magang, pengalaman pelatihan kerja, pengalaman seminar.

  • Untuk pengalaman organisasi tuliskan posisi dan masa jabatan, nama kampus/organisasi, job desk atau tugas dan tanggung jawab. Apabila Anda punya beberapa pengalaman organisasi, maka urutkan paling atas tahun terbaru dan paling bawah tahun sebelumnya.
  • Untuk pengalaman magang tuliskan posisi dan masa magang, nama perusahaan, job desk atau tugas dan tanggung jawab. Apabila Anda punya beberapa pengalaman magang, maka urutkan paling atas tahun terbaru dan paling bawah tahun sebelumnya.
  • Untuk pengalaman seminar tuliskan nama seminar dan waktu, nama kampus/penyelenggara, deskripsi singkat tentang materinya. Apabila Anda punya beberapa pengalaman seminar, maka urutkan paling atas tahun terbaru dan paling bawah tahun sebelumnya.
  • Untuk pengalaman pelatihan kerja tuliskan nama dan waktu pelatihan, nama penyelenggara, deskripsi singkat tentang materinya. Apabila Anda punya beberapa pengalaman pelatihan kerja, maka urutkan paling atas tahun terbaru dan paling bawah tahun sebelumnya.

Contoh Pengalaman Organisasi Lulusan Sarjana atau Diploma (Fresh Graduate)

Anggota HMJ Teknik Informatika [2018-2019]

UNIVERSITAS BIMA SAKTI

Memberikan ide dan saran untuk program kerja organisasi serta membantu setiap program kerja yang dilaksanakan


Anggota OSIS  [2015-2016]

SMAN 7 TANOS

Memberikan ide dan saran untuk program kerja organisasi serta membantu setiap program kerja yang dilaksanakan

-----

Contoh Pengalaman Seminar Lulusan Sarjana atau Diploma (Fresh Graduate)

Peserta [JAN 2021]

SEMINAR NASIONAL INDONESIA

Mengikuti kegiatan Seminar Nasional Indonesia secara online yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika Universitas Mars dengan tema "Peran Teknologi Informasi dalam Kehidupan Global"

-----

Contoh Pengalaman Organisasi Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Anggota OSIS [2016-2017]  

SMPN 5 TANOS

Memberikan ide dan saran untuk program kerja organisasi serta membantu setiap program kerja yang dilaksanakan

-----

Contoh Pengalaman Pelatihan Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Peserta Pelatihan Pengantar Desain Grafis [MARET 2020]

DINAS TENAGA KERJA KABUPATEN TANOS

Mengikuti pelatihan kerja dengan materi:

  • Definisi desain grafis dan kategori desain grafis
  • Peranan desain grafis pada media
  • Komponen desain grafis (titik/dot/verteks, garis/line, bentuk/raut/kurva, ruang/space/massa, terang-bayang/gradasi, dll)
  • Prinsip desain grafis (komposisi, keseimbangan, irama, dll.)
  • Proses rancangan desain grafis (konsep, media, ide/gagasan, dll.)

-----

Contoh Pengalaman Praktek Kerja Lapangan (PKL) atau Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Peserta PKL [MARET – APRIL 2019]

DINAS PERHUBUNGAN KOTA TANOS

  • Mengikuti Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan tugas:
  • Membantu membuat poster tertib lalu lintas
  • Membantu membuat desain ucapan hari raya di instagram
  • Membantu membuat poster larangan menerjang palang kereta saat tertutup
  • Membantu membuat layout poster visi misi walikota

-----

Contoh Pengalaman Projek/Tugas Lulusan SMA/SMK/STM/MA/Sederajat (Fresh Graduate)

Tim Desain Logo [JUNI 2019]  

TUGAS SENI RUPA SMAN 7 TANOS

  • Bersama dengan anggota kelompok merumuskan konsep logo minuman 
  • Bekerjasama dengan anggota kelompok membuat logo brand minuman dengan memperhatikan dan mempertimbangkan karakteristik dari produk yang minuman tersebut
  • Berhasil menyelesaikan logo minuman dengan tepat waktu dan mendapatkan nilai terbaik

Kemampuan, Keterampilan Atau Skill

Tulis juga keahlian tambahan yang dimiliki, sebagai bahan pertimbangan bagi REKRUTER yang melakukan rekrutmen. Keahlian tambahan yang sering dicari seperti bahasa asing dan keahlian komputer atau yang akan mendukung pekerjaan. Keterampilan atau skill dapat dibagi menjadi 2 kelompok:

  • Hard Skill – Keterampilan yang dimiliki karena pendidikan atau melalui kursus seperti bahasa asing, penulisan, analisis data, pengetahuan umum.
  • Soft Skill – Diperoleh karena pengalaman pribadi dan profesional seperti dedikasi, kemampuan kerjasama tim, kesadaran diri, komunikasi.

Contoh Skill dan Keterampilan Desain grafis (Fresh Graduate)

  • Software Corel Draw, Adobe Ilustrator, Premiere, dan Photoshop
  • Pemecah Masalah
  • Berpikir kreatif
  • Detail
  • Komunikasi
  • Bekerja Tim/Individu
  • Organisasi

Contoh Curriculum Vitae (CV)/Daftar Riwayat Hidup Desain Grafis Untuk Fresh Graduate

Berikut contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis untuk fresh graduate yang ke-1.

contoh 1 daftar riwayat hidup desain grafis untuk fresh graduate


Dibawah ini adalah contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis untuk yang baru pertama kali melamar pekerjaan yang ke-2.

contoh 2 daftar riwayat hidup desain grafis yang baru pertama kali melamar pekerjaan


Baca Juga:
Contoh Curriculum Vitae Desain Grafis Berpengalaman (Bahasa Indonesia)


Berikut merupakan contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis tanpa pengalaman kerja yang ke-3.

contoh 3 daftar riwayat hidup desain grafis tanpa pengalaman kerja


Berikut contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat untuk fresh graduate yang ke-1.

daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat untuk fresh graduate


Baca Juga:
Contoh Surat Lamaran Kerja Desain Grafis Fresh Graduate (Bahasa Inggris)


Dibawah ini adalah contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat untuk yang baru pertama kali melamar pekerjaan yang ke-2.

daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat yang baru pertama kali melamar pekerjaan


Baca Juga:
Contoh Surat Lamaran Kerja Desain Grafis Berpengalaman (Bahasa Indonesia)


Berikut merupakan contoh template curriculum vitae (cv)/daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat tanpa pengalaman kerja yang ke-3.

daftar riwayat hidup Desain Grafis lulusan SMA/SMK/MA/sederajat tanpa pengalaman kerja


Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh curriculum vitae (daftar riwayat hidup) seperti format diatas dan juga ingin dibuatkan surat lamaran pekerjaan, dapat menghubungi kami melalui:

Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊


Akhir Kata

Demikianlah contoh Curriculum Vitae (CV) Desain Grafis Fresh Graduate yang baik dan benar. CV merupakan aspek penting dan salah satu hal pertama yang akan dijadikan bahan pertimbangan oleh rekruter. Biasanya rekruter melakukan seleksi secara sekilas dan hanya melihat dalam seleksi hitungan detik saja. Untuk itu CV harus dibuat sebaik-baiknya dan menunjukkan benar informasi dan kualifikasi sebagai pelamar. Jika Anda sedang mencari template CV yang modern dan profesional, Anda dapat mengunjungi beberapa website penyedia template CV online seperti di cv maker. Anda dapat memilih template yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda dan mulai membuat CV Anda. Template di website-website ini juga dapat dengan mudah diubah menjadi bentuk yang lebih modern dan profesional.

0 Response to "Contoh Curriculum Vitae (CV) Desain Grafis (Fresh Graduate)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel