Contoh Surat Lamaran Kerja Programmer Yang Sudah Berpengalaman

 Pada artikel kali ini tanpakoma akan berbagi contoh surat lamaran kerja programmer bagi yang telah mempunyai pengalaman kerja. Programmer adalah seseorang yang pekerjaannya menganalisis, menyusun, mengedit, menguji kumpulan bahasa pemrograman untuk kemudian menghasilkan sebuah program yang bisa menjalankan suatu tugas tertentu secara otomatis. atau programmer dapat diartikan sebagai orang yang membuat program itu sendiri dengan menggunakan kombinasi berbagai bahasa pemrograman.

Contoh Application Letter Programmer Yang Sudah Berpengalaman

Setidaknya programmer telah menguasai satu bahasa pemrograman. Programmer biasanya berasal dari lulusan perguruan tinggi jurusan ilmu komputer atau informatika dan ada juga yang lulusan SMK(sekolah menengah kejuruan) dengan jurusan RPL(rekayasa perangkat lunak) atau yang lainnya. Selain itu ada juga programmer yang belajar secara otodidak baik melalui internet, buku, kursus dan lainnya.

Surat Lamaran Pekerjaan

Surat lamaran kerja pada umumnya disusun berdasarkan informasi lowongan pekerjaan yang didapatkan melalui berbagai sumber atau media seperti website, media sosial dan lainnya. Selain itu ada juga contoh surat lamaran kerja yang disusun berdasarkan atas inisiatif sendiri atau kemauan sendiri si pelamar kerja. berikut contoh suratnya.

Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format dibawah ini dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊

Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Programmer Berpengalaman Berdasarkan Informasi Dari Seseorang

Contoh Application Letter Programmer Yang Sudah Berpengalaman Berdasarkan Informasi Dari Seseorang

Mataram, 11 Januari 2022
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 9 (sembilan) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu HRD PT. Indocyber Global Technology
Jl. Saleh Sungkar 2 No. 82
Mataram


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi lowongan pekerjaan yang saya dapat dari Bapak Supriadi salah satu karyawan Bapak/Ibu, bahwa PT. Indocyber Global Technology sedang membuka lowongan pekerjaan. Maka melalui surat permohonan ini saya bermaksud mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di perusahaan PT. Indocyber Global Technology guna mengisi posisi Programmer.

Sebelumnya saya pernah bekerja sebagai Programmer di Kurniawan Group di Kota Bekasi selama kurang lebih 2 (dua) tahun. Saya memahami beberapa hal mengenai tugas dan tanggung jawab untuk posisi ini seperti menganalisis kebutuhan, merancang  model sistem, menulis kode program, melakukan debugging dan beberapa tugas dan tanggung jawab lainnya. Harapan saya pengalaman tersebut dapat menjadi bekal bagi saya untuk bekerja di perusahaan ini.

Berikut biodata singkat diri saya:

Nama         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Status         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
Telepon          : .....
Email          : .....

Sebagai persyaratan administrasi, saya lampirkan beberapa berkas pribadi yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu antara lain sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae (CV)
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Fotokopi Sertifikat Vaksin
  6. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja
  7. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian
  8. Fotokopi Sertifikat Pendukung
  9. Pasfoto Terbaru 3x4 (2 lembar)

Demikian surat permohonan ini saya buat dan ajukan. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Programmer (Fresh Graduate)

Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Programmer Experienced Berdasarkan Informasi Dari Website atau Situs


Pinrang, 17 Maret 2022
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 7 (tujuh) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu HRD Manager Advance Innovations
Jl. A. Yani No. 250
Pinrang


Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi lowongan pekerjaan dari situs Glints yang dimuat pada tanggal 15 Maret 2022. Saya bermaksud mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di Advance Innovations sebagai Programmer.

Data singkat saya seperti berikut ini:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Pendidikan Akhir         : .....
Status Perkawinan         : .....
Alamat         : .....
Telepon (HP)         : .....
Alamat Email         : .....

Saya memiliki pengalaman bekerja sebagai Programmer di salah satu perusahaan di kota Makassar selama kurang lebih satu tahun lima bulan. Dan dengan surat permohonan ini saya siap untuk memberikan kompetensi waktu dan tenaga saya apabila diperlukan.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan:
  1. Daftar riwayat hidup
  2. Fotokopi ijazah terakhir
  3. Fotokopi KTP elektronik
  4. Fotokopi sertifikat vaksin
  5. Fotokopi surat pengalaman kerja
  6. Fotokopi surat keterangan berbadan sehat
  7. Pasfoto terbaru

Demikian untuk menjadikan bahan pertimbangan, besar harapan saya untuk dapat diterima di Advance Innovations. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Contoh Surat Lamaran Kerja Media Sosial Yang Sudah Punya Pengalaman Kerja (Experienced) Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Contoh Application Letter Programmer Yang Sudah Berpengalaman Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Ambon, 20 Desember 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 8 (delapan) eksp

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Pimpinan Bina Nusantara Group
Jl. Pelabuhan No. 29
Ambon


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi lowongan pekerjaan di media sosial akun @loker.ambon (Loker Ambon) yang saya peroleh pada tanggal 18 Desember 2021 bahwa Bina Nusantara Group membutuhkan karyawan sebagai Programmer.

Saya yang bertandatangan dibawah ini:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Status         : .....
No. Telepon (HP)         : .....

bermaksud mengajukan lamaran pekerjaan sebagai Programmer di Nusantara Group yang Bapak/Ibu pimpin. Sekadar informasi, saya telah memiliki pengalaman untuk posisi ini di salah satu perusahaan selama kurang lebih dua tahun. Oleh karena itu, saya siap untuk menyumbangkan pengalaman yang saya miliki pada perusahaan Bapak/Ibu.

Bersama dengan ini saya juga melampirkan:
  1. Daftar riwayat hidup
  2. Fotokopi ijazah terakhir
  3. Fotokopi transkrip nilai
  4. Fotokopi kartu tanda penduduk (KTP)
  5. Fotokopi kartu tanda pencari kerja (AK/I)
  6. Fotokopi surat pengalaman kerja
  7. Fotokopi sertifikat
  8. Pasfoto terbaru ukuran 4x6

Demikian surat permohonan lamaran pekerjaan ini yang saya ajukan. Besar harapan saya untuk dapat diterima di Nusantara Group yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Contoh Application Letter Programmer Yang Sudah Punya Pengalaman Kerja Berdasarkan Inisiatif Sendiri Atau Tanpa Mencantumkan Sumber Informasi


Wonosari, 25 Februari 2022
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 8 (delapan) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Pimpinan
u.p. HRD PT Karya Indonesia Cerdas
Jl. Sugiyopranoto No. 99
Wonosari


Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama         : .....
Tempat/Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Akhir     : .....
No. HP         : .....
Email          : .....

Dengan ini saya menyampaikan surat lamaran pekerjaan untuk menempati posisi Programmer di PT Karya Indonesia Cerdas. Pengalaman kerja yang saya dapatkan sebelumnya adalah menjadi [Posisi/Jabatan] selama kurang lebih [Durasi Bekerja] di salah satu [nama perusahaan/tempat kerja sebelumnya] yang berada di [nama Kabupaten/Kota].

Untuk bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan beberapa dokumen antara lain sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae (CV)/Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  6. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja
  7. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  8. Pasfoto ukuran 3×4 (3 lembar)

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Akhir Kata

Demikianlah contoh surat lamaran kerja Programmer yang sudah berpengalaman yang baik dan benar. Pada umumnya beberapa tugas dan tanggung jawab untuk posisi ini seperti Menyusun kode dari bahasa pemrograman guna menghasilkan suatu program yang dapat melakukan sebuah pekerjaan; Menguji suatu program yang diciptakan apakah sudah dapat melakukan tugasnya yang sudah direncakanakan; Mencari kelemahan dalam sebuah program untuk lantas dikonsultasikan solusinya; Menganalisis bug dan error serca mengerjakan perbaikan terhadap kelemahan dalam sebuah program; Menguji kembali sebuah program sampai tidak ditemukan kekeliruan yang membuat kegunaannya terganggu.

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Programmer Yang Sudah Berpengalaman"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel