Contoh Surat Lamaran Kerja Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman

 Contoh Surat Lamaran Kerja Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman kiranya dapat membantu kalian dalam menyusun surat lamaran kerja untuk posisi ini. Asisten apoteker merupakan seorang tenaga kerja di bidang farmasi yang akan bekerja baik namun di bawah pengawasan apoteker yang sudah memiliki izin apotek.

Contoh Application Letter Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman

Untuk lokasi atau tempat kerja asisten apoteker ini seperti di apotek, klinik, rumah sakit, industri, badan usaha dan tempat kerja lainnya yang membutuhkan tenaga asisten apoteker. Pada umumnya beberapa tugas dan tanggung jawab untuk posisi ini seperti Melakukan pengecekan stok obat; Memberikan pelayanan kepada pelanggan; Mengelola arus keluar dan masuk obat; Mengelola pembelian dan penerimaan obat; dan beberapa tugas dan tanggung jawab lainnya.

Surat Lamaran Pekerjaan

Berikut merupakan contoh surat lamaran kerja untuk asisten apoteker bagi yang telah memiliki pengalaman kerja sebelumnya dan berniat untuk mencari pekerjaan di tempat kerja lainnya. Surat lamaran kerja ini disusun berdasarkan atas Informasi lowongan pekerjaan yang didapatkan dari berbagai sumber atau media. Selain itu ada juga surat lamaran kerja yang disusun berdasarkan atas inisiatif sendiri atau kemauan sendiri si pelamar kerja.

Bagi Anda yang ingin dibuatkan contoh surat lamaran pekerjaan seperti format dibawah ini dan juga ingin dibuatkan curriculum vitae (daftar riwayat hidup), dapat menghubungi kami melalui:
Facebook    : Tanpakoma
Instagram    : @tanpakomaofficial
Email          : mr300592@gmail.com
Pembayaran dapat dilakukan pada saat ANDA DITERIMA KERJA dan dapat dibayar dengan SEIKHLASNYA. 😊😊😊

Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Asisten Apoteker Berpengalaman Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Contoh Application Letter Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial

Palu, 27 Desember 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 10 (sepuluh) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu HRD Apotek Ananda Merdeka
Jl. Gajah Mada No. 11
Palu


Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi lowongan pekerjaan yang saya peroleh melalui media sosial instagram akun @loker.palu (Loker Palu) pada tanggal 25 Desember 2021, maka dengan ini saya bermaksud untuk mengajukan permohonan lamaran pekerjaan di Apotek Ananda Merdeka sebagai Asisten Apoteker.

Saya mempunyai latar belakang pendidikan yang relevan dengan lowongan ini. Saya juga memiliki pengalaman pada posisi tersebut selama kurang lebih 2 (dua) tahun pada salah satu Apotek di Kota Padang. Saya dapat mencatat kebutuhan ketersediaan farmasi dan perbekalan kesehatan per harinya, melaksanakan prosedur penerimaan dan penilaian resep, melakukan stock opname obat-obatan dan beberapa pekerjaan yang berhubungan dengan posisi ini.

Berikut merupakan data singkat saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
Nomor HP         : .....
Email         : .....

Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, bersama ini saya lampirkan:
  1. Curriculum Vitae (CV)
  2. Fotokopi Ijazah terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Fotokopi Surat Tanda Registrasi Tenaga Teknis Kefarmasian (STRTTK)
  6. Fotokopi Sertifikat Vaksin
  7. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja
  8. Fotokopi Surat Keterangan Catatan kepolisian (SKCK)
  9. Fotokopi Surat Keterangan Berbadan Sehat
  10. Pasfoto terbaru warna ukuran 3x4 (2 lembar)

Demikian surat permohonan pekerjaan ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Saya berharap Bapak/Ibu bersedia untuk memberikan kesempatan kepada saya untuk ke tahap selanjutnya, sehingga Bapak/Ibu dapat lebih mengetahui tentang potensi dan kemampuan yang saya miliki. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Baca juga : Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Asisten Apoteker (Fresh Graduate)

Contoh Application Letter Asisten Apoteker Experienced Berdasarkan Informasi Dari Website atau Situs


Sintang, 14 Oktober 2021
Hal : Lamaran pekerjaan

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Pimpinan
u.p. HRD PT. Mitra Insan Sejahtera
Jl. Sudirman No. 270
Sintang


Dengan hormat,
Berdasarkan informasi di website KitaLulus pada tanggal 12 Oktober 2021 yang berisi tentang lowongan kerja di PT. Mitra Insan Sejahtera, maka dengan ini saya:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Nomor Handphone : .....
Email         : .....

bermaksud untuk mengajukan permohonan lamaran pekerjaan di PT. Mitra Insan Sejahtera sebagai Asisten Apoteker. Pengalaman kerja yang saya dapatkan sebelumnya adalah menjadi Asisten Apoteker selama kurang lebih satu tahun di salah satu Apotek yang berada di Kota Medan.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan dokumen yang dibutuhkan sebagai berikut:
  1. Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  6. Fotokopi Surat Tanda Registrasi Tenaga Teknis Kefarmasian (STRTTK)
  7. Fotokopi Sertifikat Vaksin
  8. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja
  9. Fotokopi Sertifikat Pendukung
  10. Pasfoto Ukuran 3x4 (2 Lembar)

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Besar harapan saya agar diberi kesempatan ke tahap selanjutnya. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Contoh Surat Lamaran Kerja Asisten Apoteker Yang Sudah Punya Pengalaman Kerja (Experienced) Berdasarkan Informasi Dari Seseorang


Manokwari, 19 November 2021
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 8 (delapan) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Apotek & Klinik Mutiara Medicare
Jl. Sudirman No. 29
Manokwari


Dengan hormat,
Menurut informasi dari Ibu Melinda, salah satu karyawan yang bekerja di Apotek & Klinik Mutiara Medicare, menginformasikan kepada saya bahwa perusahaan tersebut sedang membuka lowongan pekerjaan. Sehubungan dengan hal itu, saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama         : .....
Tempat, Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Status         : .....
Pendidikan Terakhir : .....
Alamat         : .....
No. HP         : .....

bermaksud mengajukan permohonan untuk melamar pekerjaan sebagai Asisten Apoteker di Apotek & Klinik Mutiara Medicare. Saya telah memiliki pengalaman selama dua tahun sebagai tenaga Asisten Apoteker di salah satu tempat kerja yang bergerak pada bidang yang sama dengan perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Saya siap untuk bekerja dengan profesional dengan pengalaman yang saya miliki pada perusahaan Bapak/Ibu.

Berikut ini saya lampirkan berkas sebagai bahan pertimbangan:
  1. Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae
  2. Fotokopi Ijazah Terakhir
  3. Fotokopi Transkrip Nilai
  4. Fotokopi KTP Elektronik
  5. Fotokopi STRTTK
  6. Fotokopi Sertifikat Vaksin
  7. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja
  8. Pasfoto 4x6 terbaru

Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat. Saya berharap agar dapat diterima menjadi bagian dari Apotek & Klinik Mutiara Medicare. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Contoh Application Letter Asisten Apoteker Yang Sudah Punya Pengalaman Kerja Berdasarkan Inisiatif Sendiri Atau Tanpa Mencantumkan Sumber Informasi


Dompu, 20 Juli 2022
Perihal     : Lamaran pekerjaan
Lampiran : 8 (delapan) berkas

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu Direktur
c.q. HRD RS Fathma Medika
Jl. Soekarno Hatta No. 84
Dompu


Dengan hormat,
Bersama dengan surat ini saya bermaksud mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk posisi Asisten Apoteker di RS Fathma Medika.

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama         : .....
Tempat Tanggal Lahir : .....
Jenis Kelamin         : .....
Alamat Lengkap : .....
Pendidikan         : .....
Agama         : .....
Status Perkawinan         : .....
No. Telepon         : .....
Email         : .....

Saya telah memiliki pengalaman sebagai Asisten Apoteker di salah satu Klinik dan Apotek di Kota Makassar selama kurang lebih dua tahun. Saya dapat melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan posisi ini seperti melayani penjualan obat, menulis salinan resep dan menerima resep, memberikan konsultasi, informasi dan edukasi obat serta beberapa tugas dan tanggung jawab lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, bersama dengan ini saya lampirkan dokumen-dokumen antara lain sebagai berikut:
  1. Curriculum Vitae (CV)/Daftar Riwayat Hidup
  2. Fotokopi ijazah S-1
  3. Fotokopi transkrip nilai
  4. Fotokopi kartu tanda penduduk
  5. Fotokopi sertifikat
  6. Fotokopi surat keterangan sehat dari dokter
  7. Fotokopi surat pengalaman kerja
  8. Pasfoto 4×6 terbaru

Demikianlah surat permohonan lamaran pekerjaan saya buat dan kiranya Bapak/Ibu dapat mempertimbangkannnya. Atas kesempatan dan perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan banyak terima kasih.

Hormat saya,        

tanda tangan        

(Nama Pelamar Pekerjaan)


Akhir Kata

Demikianlah contoh surat lamaran kerja Asisten Apoteker yang sudah berpengalaman yang baik dan benar. Surat lamaran kerja asisten apoteker termasuk dalam kategori Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Untuk Layanan dan Perawatan Pribadi. Untuk yang sudah punya pengalaman kerja, biasanya kualifikasi atau persyaratan yang ditentukan oleh pembuka lowongan pekerjaan seperti Memiliki STRTTK aktif; Lulusan D3 farmasi atau SMK Farmasi + S1 Farmasi (yang memiliki STRTTK aktif); Dapat bekerja sama dalam tim; Memiliki pengalaman kerja 1-2 tahun; Berkepribadian yang jujur, sopan, disiplin, dan bertanggung jawab.

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja Asisten Apoteker Yang Sudah Berpengalaman"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel